Rabu, 03 Juli 2013

Tips Sederhana Memperkuat Sinyal Modem GSM / CDMA

        Internet, merupakan suatu hal yang sangat berarti bagi saya. Mungkin dulu kita sering bertanya kepada seseorang bagaimana cara membuat ini, membuat itu, bagaimana caranya mencari tempat yang sulit ditemukan, rumus matematika, rumus fisika , dsb. Nah , akan tetapi sejak saya mengenal komputer dan sudah diajarkan cara mengetahui fungsi internet. Dari sini lah saya ingin mengembangkannya. Setiap hari browsing dengan sahabat saya "Mbah Google", cari informasi positif, ikut jejaring sosial ( Facebook, Twitter, Yahoo, Gmail, dll ), game online. Berjuta-juta informasi, cara melakukan eksperimen, rumus mata pelajaran,dll bisa dengan mudah kita dapatkan disini. Hingga pada suatu saat ketika saya membuat pilihan untuk menyewa tempat tinggal (Kost) di suatu tempat, tetapi bukan keberuntungan saya karena posisi letak Kostnya ini dikelilingi oleh beberapa bangunan tinggi sehingga keluarlah ide terbaru saya.
        Menjelajah internet emang kegiatan yang sangat menyenangkan, tetapi kalau posisi sudah jauh dari jangkauan jaringan apalagi ketutupan gedung. Akhirnya saya membuat cara " Bagaimana cara memperkuat sinyal pada modem baik GSM ataupun CDMA ?". Berikut caranya : 


Persiapan Bahan :
1. Kaleng minuman "bekas" (fanta,sprite,bearbrand,dll)
2. Gunting
3. Isolasi
4. Kabel konektor USB PC ke Modem (panjang min. 1 meter).

Cara Membuat :
- Sebuah kaleng bekas lubangi dengan gunting ( atas-bawah) guna untuk memasukkan kabel konektor+modem.
- Setelah itu masukkan kabel konektor USB ke lubang kaleng yang sudah dibuat.
- Isolasi untuk memperkuat keberadaan modem antara kabel dan kaleng.
- Setelah itu masukkan modem ke kaleng, yang sudah tersedia port USB nya.
- Posisikan Antena tersebut sekitar 1 meter diatas PC/ Laptop dan sudah tertancap Modem.
- Kemudian konektor satunya hubungkan ke port PC. 
- Dengan komputer keadaan menyala , sekarang kita coba klik softwarenya. Dan lihatlah perbedaannya......

 Powered by Kreator Indonesia

Tidak ada komentar: